2016/07/26

Amal yang akan kekal pahalanya

3 Amal Yang Kekal Pahalanya

Amal yang akan kekal pahalanya

Sahabat Muslim pernah kah kita  membayangkan tiba tiba malaikat maut datang menjemput kita yang mana dia datang tanpa permisi lalu sudah siapkah kita dengan amal yang akan kita bawa  lalu Amal apa yang kita bawa ?
 Sahabat muslim kematian adalah satu hal yang sering di takutkan namun dia adalah sesuatu yang pasti , dia akan datang kepada kita menjemput kita dimana pun kita berada entah kapan, di mana,dalam keadaan apa yang jelas pasti dia datang maka itu kematian jangan lah di takuti karena dia adalah suatu yang pasti tapi yang harus kita pikirkan adalah amal apa yang akan kita bawa sudah seberapa besar amalan kita jika hari ini esok ataupun kapan kita mati
Oleh sebab itu mari kita berlomba dalam kebaikan memperbanyak amal sekuat kita siang dan malam , beruntung lah kita karena  di dalam ajaran islam yang di rahmati ini kita telah di ajarkan sebuah amalan yang mana pahalanya sangatlah besar bahkan dalam sebuah hadist dikatakan kekal selamanya seperti hadist di bawah ini
إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ وَعِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ وَوَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ
 “Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali tiga perkara yaitu: sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang sholeh” (HR. Muslim no. 1631)
Hadist di atas bisa kita jadikan acuan untuk kita bisa melaksanakannya adapun penjelasan nya adalah sebagai berikut
Amal Yang Akan Kekal Pahalanya itu
1. Sedekah jariyah
 Amal yang akan kekal pahalanya adalah sedekah jariyah lalu apa saja sedekah jariyah itu ?  Sedekah jariah, yaitu harta yang diwakafkan.
Dalam hukum Islam, wakaf diartikan sebagai penahanan terhadap suatu harta (tidak dijual, tidak dihibahkan, dan tidak diwariskan). Kemudian manfaat dari harta itu diberikan untuk kepentingan umat Islam.
seperti kita membangun masjid madrasah tempat anak anak belajar islam Rumah singgah membangun rumah untuk yatim piatu dls. selama hal yang di atas masih tetap di gunakan maka pahalanya akan terus mengalir kecuali jika hal hal di atas telah tidak di pakai lagi karena satu hal misalkan seperti masjid yang kena gusur dan sudah tak ada lagi maka amal pun putus sampai di situ ini pun berlaku kepada yang telah saya jelaskan di atas tentang sedekah jariyah


2. Ilmu yang Bermanfaat. 
Apa itu ilmu bermanfaat ? ilmu bermanfaat adalah ilmu yang kita berikan kepada orang lain dan orang itu mengamalkannya sehingga saat orang lain mengamalkan ilmu yang kita berikan akan mengalir pahalanya kepada kita tanpa mengurangi pahala orang yang mengamalkan ilmu yang kita berikan 
apakah ilmu bermanfaat harus yang berhubungan dengan akhirat saja , Sahabat muslim sebenarnya bila kita kaji lebih jauh bahwa dunia dan akhirat adalah satu hal yang saling berkaitan dan tak terpisahkan karena dunia adalah ladang untuk kita beramal untuk akhirat salah satu contohnya saat kita mencari nafkah jika di barengi dengan iman akan bernilai pahala atau ibadah maka itu apa saja yang bermanfaat berikan lah kepada orang lain agar kita mendapatkan hal yang positif dari setiap amalan yang di kerjakan orang lain
Apakah yang mengamalkan harus orang pintar saja ? tentu tidak, sebodoh apapun kita tentu sedikitnya di berikan pemahaman ilmu oleh Allah Swt baik sedikit maupun besar karena ada sebuah keterangan yang menerangkan sampaikan lah ilmu walau hanya satu ayat
Sahabat muslim memberikan ilmu yang bermanfaat seperti kita memiliki sebuah saham sebuah investasi untuk masa depan kita yaitu akhirat
mari kita ber investasi  untuk bekal kita di akhirat dengan ilmu yang bermanfaat mulai lah dari hal yang kecil dahulu seperti mengajarkan surat al Qur;an yang pendek kepada anak anak kita saudara kita sahabat sahabat kita atau kepada siapa saja yang bisa kita jangkau 
Sahabat muslim jika kita ini orang tua maka ajarkan lah sesuatu yang bisa kita ajarkan sebelum kita memberikan pengajaran yang khusus seperti ke madrasah atau sekolah,satu contoh kecil saja sebagai seorang yang beriman tentu kita hapal yang namanya surat al-fatihah karena kita mengamalkannya setiap hari untuk keperluan shalat 5 waktu kita ajarkan anak surat al fatihah sampai hapal sehingga saat anak kita mengamalkan surat itu maka setiap pahala yang di berikan Allah kepada anak kita juga mengalir kepada kita seperti saat anak kita shalat maka tiap hari pahala mengalir kepada kita padahal kita mengajarkan hanya beberapa jam atau hari saja sementara pahalanya sampai mati pun tetap mengalir
Selama ilmu itu dimanfaatkan terus maka pahala akan mengalir terus. Oleh sebab itu, bagi para guru, dosen dan siapa saja yang memberikan ilmu berniat lah  karena Allah semata, Insya Allah pahala akan terus mengalir meski pun sahabat telah lama meninggal jangan niat kan karena hal hal yang lain seperti ingin popularitas,  ingin dipuji atau sekedar mencari nafkah dls
3.Anak sholeh yang mendoakan orangtuanya
Untuk mendapatkan pahala yang ke tiga maka kita harus mendidik anak kita menjadi termasuk ke dalam kriteria anak yang shaleh karena bila kita lihat poin  yang satu ini tentang Amal yang akan kekal pahalanya adalah anak yang shaleh sehingga saat di berdoa untuk kita orang tuanya maka doa itu akan mengalir menjadi pahala untuk orang tua dan salah satu syarat penting untuk mendapatkan anak shaleh ialah sahabat sebagai orang harus lah menjadi orang shaleh yang mana akan menjadi teladan untuk anak kita dan menjadikan anak kita menjadi anak yang  berbakti kepada orang tuanya adapun doa yang bisa kita ajarkan kepada anak kita ialah doa untuk orang tua baca di sini


0 komentar:

Posting Komentar